Selasa, 20 April 2021

Mengenal Gambir dari Tanah Pakpak

Kamu mungkin lebih mengenal teh yang dibuat dari daun tanaman teh.

Namun banyak pula teh herbal yang dibuat selain dari daun teh. Salah satunya adalah teh daun gambir.

Salah satu daerah yang populer sebagai penghasil teh gambir adalah Kabupaten Pakpak Bharat di Sumatera Utara.

Seperti dilansir dari situs Kementerian Pertanian Badan Litbang Pertanian, teh gambir dibuat dari daun tanaman gambir.

Tanaman gambir mengandung senyawa polifenol yang cukup tinggi, mirip dengan senyawa yang terdapat dalam daun teh.

Senyawa polifenol ini diklaim punya sifat antioksidan yang bermanfaat dalam mengobati penyakit ataupun menangkap radikal bebas yang terbentuk dalam tubuh.

Di Indonesia, kamu mungkin mengenal tanaman gambir untuk campuran makan sirih.

Selain itu tanaman gambir juga biasa digunakan sebagai bahan penyamak kulit dan pewarna.

Secara tradisional daun dan tangkai tanaman gambir yang masih muda juga biasa digunakan untuk mengobati luka, demam, diare, disentri, sakit kepala, dan sakit perut.

Tanaman gambir juga terkenal dapat menjadi obat kumur untuk mengobati sakit tenggorokan serta infeksi oleh jamur dan bakteri.

Seorang warga Dusun Napasingkam, Desa Tarabintang, Kecamatan Tarabintang, Humbang Hasundutan mengumpulkan daun gambir untuk diolah menjadi gambir. Masyarakat di dusun ini saat ini memiliki hak kelola atas 391 hektare Hutan Kemasyarakatan (HKm) yang izinnya dikeluarkan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan pada 2017 yang lalu. Gambir adalah salah satu potensi yang dimiliki di dusun ini.Dewantoro Seorang warga Dusun Napasingkam, Desa Tarabintang, Kecamatan Tarabintang, Humbang Hasundutan mengumpulkan daun gambir untuk diolah menjadi gambir. Masyarakat di dusun ini saat ini memiliki hak kelola atas 391 hektare Hutan Kemasyarakatan (HKm) yang izinnya dikeluarkan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan pada 2017 yang lalu. Gambir adalah salah satu potensi yang dimiliki di dusun ini.

 

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Definition List

Unordered List

Support